Anak Babi Lompat Dari Truk Tolak Pergi ke Pemotongan Hewan

Halo juragan… Seekor anak babi nekad melompat dari dumptruk tronton ketika hendak dibawa ke rumah jagal atau tempat pemotongan hewan di Amerika Selatan. Tentu saja, siapa yang mau dipotong. Babi kecil ini rupanya sudah mencium firasat tidak baik dan akhirnya memberanikan diri melompat dari atas truk yang sedang melaju di jalan raya.

Video direkam oleh pengendara yang berada di belakangnya. Awalnya hewan berkuku ini mencoba mengangkat kepalanya ke atas berulangkali untuk mencapai tepi bak dumptruck. Setelah berhasil dan dirasa memiliki kuda-kuda yang cukup kuat untuk melompat, maka babi kecil ini meloncat menggunakan kedua kaki belakang. Sementara kaki depannya digunakan untuk merangkul tepian bak dumptruck serta menyambut aspal yang keras.

Wusss… tlebug… glundung glundung glundung…. begitu peristiwa dramatis ini terjadi di jalanan raya. Babi meloncat dan jatuh ke aspal di jalan raya, lalu tergelundung beberapa puluh meter, kemudian bangun lagi dengan posisi sempurna. Saksikan dibawah ini aksi nekad si babi kecil yang pemberani.

Beranikah anda menirukannya? Tembakan video terakhir menunjukkan babi berjalan normal seperti biasanya. Video babi pemberani ini telah ditonton sebanyak 60.000 kali sejak diunggah ke LiveLeak 11 juni kemarin. Salah satu pemirsa mengatakan, “saya suka daging babi, tapi dia layak untuk mendapatkan amnesti (ampunan) karena keberaniannya”.

READ  Tikus Raksasa Seberat 5 Kg DiTangkap Petani Cina

Sedianya babi ini hendak sedang dibawa ke tempat jagal atau pemotongan hewan. Namun rupanya babi kecil ini menolak untuk dipotong karena masih ingin hidup lebih lama lagi. Karenanya dia memutuskan lebih baik berguling-guling di jalan raya daripada dijadikan babi guling.
[Courtesy: DailyMail.co.uk]

READ  Kisah Hiroo Onoda, Tentara Jepang Hidup di Hutan Filipina 30 Tahun

Baca juga: Gajah-gajah Afrika Mabuk Karena Makan Buah Marula.

Gambar Gravatar
Saya hanyalah seorang blogger biasa yang ingin berbagi pengalaman kepada pembaca melalui blog ini. Ilmu yang bermanfaat harus disampaikan kepada orang lain sebelum kita kembali padaNya. Indri Lidiawati

4 komentar

  1. Photonya bagus, boleh tau sumbernya?<br />Salam dr negeri Melayu

    1. Courtesy: DailyMail.co.uk sdh mewakili sumber gambar 😀 salam dari pulau jawa 🙂

  2. beraninya babi, karena naluri hewan saja mba dan tidak adanya pikiran, beda dengan manusia , jika manusia itu berani, pasti sudah dipikirkan terlebih dahulu / ia punya keahlian khusus, jika dua2nya memng nihil, mungkin berani karena mw bunuh diri ,,,heheheheh :D<br /><br />Salam Sukses Mulia ,,,,

  3. kangen keluarga dikampung mungkin mbak, babi tu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *