Siapakah Calon Presiden Republik Indonesia Paling Tepat 2014-2019?

Halo juragan… Keduanya adalah putra terbaik bangsa. Keduanya bercita-cita untuk kemakmuran bangsa. Keduanya telah terbukti pengabdiannya selama ini terhadap bangsa dan negara. Kita tidak perlu ragu-ragu lagi akan kesetiaan mereka terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Namun, di antara keduanya hanya satu yang terbaik dan berhak menjadi presiden RI periode 2014-2019. Siapakah dia. Inilah pertanyaan yang hari ini berbaur menjadi satu campur aduk di dalam sanubari segenap lapisan masyarakat Indonesia.

Sementara kita tidak boleh memilih keduanya. Kita harus memilih satu dan merelakan putra terbaik satunya untuk minggir dari kursi presiden.

Prabowo Subianto – Joko Widodo

Pertanyaannya adalah:

Apakah anda sudah benar-benar memiliki satu pilihan yang tepat?

Pastikan anda tidak ragu! Tidak sedikit orang Indonesia yang berganti haluan karena bingung memilih, mereka bingung karena betapa hebatnya kedua putra Indonesia ini. Akhirnya mereka menetapkan satu pilihan dalam keadaan yang ragu-ragu.

READ  Memanfaatkan Moment Penting Untuk Mencari Uang

Bahkan mulai dari elit politik, ulama, tokoh masyarakat, hingga rakyat jelata, mereka terus berganti-ganti pilihan secara tidak menentu. Mereka terus bertanya-tanya dalam sanubari masing-masing, siapa sebenarnya presiden RI yang paling tepat saat ini.

Kini hari pemilihan umum semakin mendekat, hanya hitungan hari. Masihkan hari ini anda dalam keadaan bimbang dan ragu siapa presidenmu kelak.

Jangan khawatir! Jawabannya ada di tangan Tuhan Yang Maha Esa. Tanyakanlah kepadaNya siapa presiden RI yang sebenarnya untuk periode 2014-2019 ini. Tanyakan melalui sholat istiqoroh bagi anda yang beragama islam, dan tanyakan melalui doa sesuai agama kalian masing-masing bagi warga yang non muslim.

READ  Agustus Telah Tiba

Niscaya, anda tidak akan keliru memilih presiden RI yang sebenarnya. Anda akan tepat dalam memilih presiden RI yang sesungguhnya telah tercatat di buku Allah subhanahu wa ta’ala.

^^ Selamat merayakan pesta demokrasi pilpres 2014-2019 yang aman, damai dan bersahaja. Marilah bersama-sama kita bangun Indonesia Raya menuju keaadilan dan kemakmuran yang hakiki.

Gambar Gravatar
Saya hanyalah seorang blogger biasa yang ingin berbagi pengalaman kepada pembaca melalui blog ini. Ilmu yang bermanfaat harus disampaikan kepada orang lain sebelum kita kembali padaNya. Indri Lidiawati

30 komentar

  1. Iyap. Saya sudah benar-benar memilih yang tepat menurut kacamata saya mbak. Tapi siapapun yang terpilih nanti, saya tetap akan mendukung presiden saya. Karena memang keduanya punya itikad baik dalam memajukan bangsa ini. Nah tugas kita adalah mengawasi segala tingkah laku presiden kita, jika mereka ingkar janji, maka kita berhak menuntutnya. Begitulah demokrasi. Aduh, ngomong apa sih aku ini..

    1. siapapun presidennya oke aja ya mas yg penting kita telah menggunakan hak pilih kita dengan sebaik2nya berdasarkan hati nurani kita sendiri tanpa pengaruh dari org lain 😀

  2. Gambar Gravatar Gunawan Eka Saputra berkata:

    Kalo saya lbih sreg yang nomor 2 Mbak, kayaknya terbukti dech… tapi selama unt kemakmuran rakyat, spa sja boleh jadi presiden…

  3. Insyaallah saya sudah menemukan pilihan saya … 😀

  4. nomor 1 aja lah, lagian kalo jokowow yang jadi presiden, ntar gubernur jakarta nya ahok dong …

  5. nomor 1 aja lah, lagian kalo jokowow yang jadi presiden, ntar gubernur jakarta nya ahok dong …

  6. Yakin bin mntap mbk, tinggal ke kpu aja hihi

  7. Siapapun presidenya, yang penting ngeblog tidak dilarang ya mb.. :)<br />

    1. Info bocor yang ngopi, kan dibawahnya sudah dibuat sumbernya dari http sam,pe html

      1. ternyata yg copas followers saya sendiri hehehe 😀 gak apa2 deh yg penting cantumin sumbernya, tapi harusnya pakai link aktif jika copas mentah2 gitu huhuhu :p

  8. Memilih yang baik adalah memiih dengan Apa yang pernah dilakukan kedua calon pemimpin. Apasaja yang pernah dilakukan calon pemimpin. sebelum dia menjadi calon presiden.

  9. Gambar Gravatar brongot setan kober ketangguhan hati berkata:

    Semua ada kekurangan dan kelebihanya, bagi yanng suka jokowi silahkan tidak usah menghujat prabowo atuapun sebaliknya,,,,,,kalau aku pribadi masih suka jokowi,,,,,ada beberapa alasan,,,,, heheheh boleh dong beda, kan ini zaman reformasi kalau beda jangan sensi,,,asik,,,,,,,,,salam kenal semuanya,,,,,yang penting hobi kita ngeblog tidak terganggu,,,,,,

    1. silakan memuji2 capres jagonya masing2 asalkan jgn menjelek2kan capres saingannya ya mas 😀 salam kenal juga 🙂

  10. sy stuju dg kalimat ini mbak : Jawabannya ada di tangan Tuhan Yang Maha Esa …<br /><br />pasti Allah memilihkan pemimpin indonesia yg terbaik …. 🙂

  11. hmmm…moga kita diberikan presiden yang tepat dan amanah ya, Mbak…

  12. Wuaaaaaa saya ini gimana ya. Soalnya terdaftar di RT RW yang lama di Komplek Untan Pontianak. Sedangkan domisili saya di luar kota. Baik KTP maupun KK masih di komplek yang lama. Hmmm jadi pengen cepet cepet ngurus ke RT RW saya yang lama nih. Soalnya sudah mau PILPRESS . Sayang ah kalau GOLPUT. Kecuali GOLPUT singkatan dari &quot;Golongan Pencinta uang TUnai&quot;, Nah kalau yang terakhir

    1. sama donk mas, saya juga pecinta uang tunai hehehe ada2 aja mas asep 😀

  13. Insya Allah mantab Nomor 1 mbak, tapi apabila yang jadi nomor 2 ya harus diterima secara ikhlas namanya juga pilihan rakyat. Karena kemenangan satu pasangan ialah kemenangan satu rakyat Indonesia. Betul ga mbak? <b>Salam Pemilu Dama, No Black Campaign</b><br /><br />Btw kalau mbak indri sendiri milihnya yang mana ya? 😀

    1. saya memilih no 1 🙂 😀

  14. Kalo saya sih mending jokowi aja jadi presiden hehe<br />eh.. prabowo aja deh.. 😀 wkwkw jadi bingung nihhh

  15. kalau saya pilih tengah&quot;nya aja hhehe

  16. yang penting pemilu berlangsung aman dan segera lewat. nonton TV, baca koran, browsing semua isinya pemilu. eh ternyata mba Indri juga terkena demam pemilu, ya wess..

  17. kalau saya dipemilu nanti membela yang bayar mbak.hehehe

  18. memilih di antara 2 pilihan memang bikin bingung mbak :0

    1. biar gak bingung pakai sholat istiqoroh ya mbak 🙂 makasih kunjungan perdananya 😀

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *