Mancing Ikan di Waduk Ir.Sutami Karangkates

Waduk Ir.Sutami di desa Karangkates, Malang, Jawa Timur merupakan tujuan bagi para pemancing ikan air tawar dari daerah sekitarnya, dan bahkan dari luar kabupaten. Banyak diantara mereka datang dengan membawa bekal makanan untuk makan sehari. Bahkan biaya makanan yang mereka keluarkan biasanya lebih besar daripada ikan yang berhasil ditangkapnya. Karena memancing merupakan hobby bagi banyak orang sehingga berapapun biaya yang mereka keluarkan tidak dihiraukan, termasuk membeli kail yang cukup mahal harganya.

Mereka biasanya mendapatkan tangkapan ikan mujaer. Umpan yang mereka gunakan biasanya lumut yang didapat di kali atau di sungai brantas tersebut. Terkadang seorang pemancing bisa mendapatkan tangkapan ikan sampai 10 kilogram selama seharian penuh. Namun biaya yang mereka keluarkan untuk bekal memancing lebih besar daripada nilai ikan hasil tangkapan mereka. Maklum karena mereka adalah para fisher yang memang penghobi fishing alias para fans mancing.

Hari ini jumlah pemancing tidak terlalu banyak. Namun jika air waduk sedang pasang ketika akhir musim hujan, anda akan melihat deretan pemancing di sepanjang kaki waduk yang menunggui waduk seharian penuh. Mereka semuanya adalah para pemancing yang berteduh dibawah payung dan masing-masing membawa bekal untuk makan minum selama sehari. Sebuah pemandangan yang unik, kaki bendungan sutami sepanjang 800 meter dipenuhi oleh payung-payung yang berwarna-warni milik para pemancing.

READ  Harga Makanan dan Minuman di Tempat Wisata Jatim Park 2
Gambar Gravatar
Saya hanyalah seorang blogger biasa yang ingin berbagi pengalaman kepada pembaca melalui blog ini. Ilmu yang bermanfaat harus disampaikan kepada orang lain sebelum kita kembali padaNya. Indri Lidiawati

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *