Tantangan Baru Publisher Adsense 2015 Yang Harus Anda Hadapi

Halo sahabat setia blog juragan cipir. Kali ini saya akan bercerita sedikit tentang tantangan baru dalam bermain adsense di era 2015. Hal ini saya ambil dari apa yang saya alami ketika menjelang akhir 2014 dan memasuki tahun baru 2015.

Sebelumnya saya telah menyadari tentang adanya penurunan pendapatan adsense menjelang akhir tahun (info selengkapnya silakan baca Prakiraan Penghasilan Adsense Anda Bulan Desember), dan penurunan pendapatan itu bisa berlarut-larut hingga sepanjang 2015 jika kita tidak segera melakukan terobosan-terobosan baru dalam memonetize blog via adsense.

Seperti yang akhir-akhir ini dialami oleh mayoritas publisher bahwa mereka banyak yang mengeluh tentang pendapatan adsense mereka yang turun, padahal trafik blog normal atau bahkan meningkat. Mengapa hal itu bisa terjadi? Penyebabnya sangatlah bervariasi, untuk mengetahuinya lebih jauh silakan teman-teman baca Trafik Stabil Tapi Pendapatan Adsense Turun, Ada Apa?

^^ Oke kembali ke judul. Sejak bulan desember saya mengalami penurunan pendapatan adsense harian (daily earning) dan hal itu berlanjut hingga hari ini, padahal trafik blog saya stabil. Berbagai upaya telah saya lakukan seperti perubahan warna iklan, pemindahan penempatan iklan, penggantian font huruf website, dan pokoknya apa sajalah, semua strategi di Pusat Adsense Bantuan telah saya terapkan.

Namun hasilnya tidak sesuai dengan apa yang saya harapkan, yaitu penghasilan adsense terus rendah tidak seperti pada bulan-bulan sebelumnya.

Nah, salah satu penyebab sulitnya mendapatkan penghasilan adsense adalah karena saking banyaknya website-website milik publisher baru yang bermunculan, sementara itu jumlah pertambahan pengiklan adwords tidak sebanding dengan pertambahan jumlah publisher adsense, terutama di Indonesia. Google pernah mengatakan melalui Twitter di IDADsense bahwa telah terjadi lonjakan pendaftaran adsense sejak bahasa Indonesia didukung oleh Google Adsense, dan lebih lanjut Google mengatakan bahwa adsense ternyata produk yang telah lama ditunggu-tunggu di Indonesia..

READ  Tips Meningkatkan CTR Adsense Terbaru Paling Benar

Jumlah aplikasi pendaftaran adsense yang sangat tinggi ini tentunya terus berlangsung secara masal hingga hari ini, sementara itu berita tentang lonjakan pendaftaran Google Adwords tidak pernah terdengar.

Sehingga dengan peningkatan jumlah publisher adsense yang signifikan secara terus-menerus maka hal itu akan menjadi sebagai tantangan baru bagi publisher adsense secara keseluruhan. Maka satu-satunya cara ampuh untuk mempertahankan penghasilan kita agar tidak bisa turun adalah dengan meningkatkan frekuensi update artikel kita.

Realisasinya adalah kita harus bisa memaksa diri kita setiap hari untuk terus menulis artikel yang lebih banyak dari hari-hari sebelumnya. Mengingat hari ini telah banyak website-website baru yang juga mentargetkan pendapatan adsense, maka tidak ada cara lain bagi kita selain menambah jumlah artikel orisinil dan berkualitas yang sebanyak-banyaknya.

Ibarat orang memancing ikan, kita harus memasang kail atau perangkap ikan yang banyak agar mudah bagi kita untuk mendapatkan banyak ikan. Artikel yang banyak dan tersebar di mesin pencari sama dengan anda memasang perangkap uang yang banyak. Semakin banyak perangkap yang anda tebar di internet maka semakin banyak pula uang yang anda dapat. Logikanya, nelayan yang memasang lebih banyak kail akan mendapatkan ikan yang lebih banyak daripada nelayan yang hanya memasang sedikit kail, jika keduanya sama-sama memancing ikan di kolam yang sama.

READ  Publisher Adsense Sukses Beresiko Dikira Pelihara Tuyul

Dengan demikian maka jumlah artikel di blog anda tidak akan kalah banyak dengan websitenya orang-orang yang lebih giat updatenya. Jika artikel anda kalah banyak, maka anda harus merelakan semua ikan-ikan gurame yang gurih rasanya masuk perangkap orang lain, sementara jatah anda terus berkurang. Disini kita bukan bermaksud serakah, tapi kita berusaha agar tetap mendapatkan bagian (pendapatan) yang normal seperti biasanya, bukannya malah semakin menurun terus. Agar pendapatan kita bisa bertahan di posisi semula saat terjadi persaingan ketat, maka kita harus meningkatkan kerja keras. Benar bukan?

tips sukses bisnis online adsense, cara mencari uang secara online

Sekian ulasan saya yang semoga bermanfaat bagi teman-teman. Jangan lupa simak info penting tentang Bagaimana Memacu Pertumbuhan Bisnis Online Tahun 2015?

Gambar Gravatar
Saya hanyalah seorang blogger biasa yang ingin berbagi pengalaman kepada pembaca melalui blog ini. Ilmu yang bermanfaat harus disampaikan kepada orang lain sebelum kita kembali padaNya. Indri Lidiawati

35 komentar

  1. Sekarang bukan harus pake jala lagi mbak indri , tapi pakai kapal pukat harimau he he he .. istirahat 3 hari buat artikel , ntar mulai lagi .. insya allah 😀

    1. silakan istirahat n selamat tahun baru mas aji, ntar saya tunggu lagi artikel2 kerennya 🙂

  2. Benar banget mbak, tidak jarang kita melihat google adwords jelas terpampang di adsense. sepertinya hal ini google ingin memberitahukan bahwa pengiklan semakin berkurang apalagi indonesia. publishernya bertambah setiap hari. <br />walaupun begitu menjadi blogger dan publisher harus disiplin dan tetap semangat. benarkan mbak

    1. yang penting kita tetap semangat ya mas, insyaAllah rejeki akan tetap lancar 🙂

  3. Alhamdulillah mbak saya mengalami penurunan adsense meskipun trafic naik, Terima kasih mbak Indri sharenya, harus lebih rajin update lagi nie.

    1. makasih sama2 mas buret, semoga kedepannya pendapatannya meningkat, amin 🙂

  4. bagaimana kalo kita sebagai publisher mencari terobosan baru misal chitika infolinks dll ppc yg masih berprospek oke

    1. boleh2 aja kita memasang ppc lain asalkan ppc tersebut aman serta tampilannya tdk melanggar kebijakan program adsense 🙂

  5. seiring dengan pembagian waktu untuk satu harinya, saya hanya mampu membuat 1 artikel orisinil, selebihnya dari 1 jarang mbak, mbak indri hingga berapa?

    1. saya rata2 bisa 5 artikel perhari karena dibantu oleh para kontributor setia hehehe 😀

  6. mbak saya memiliki akun adsense dari pendaftaran youtube, apakah saya bisa menambahkan blogger saya di akun yang sama?

    1. bisa aja, kenapa tidak 🙂

  7. menurut saya cara yg paling efektif adalah memancing kolam di tempat yg lain lagi sebanyak banyaknya. kalau bisa kolam ikan tetangga. sebanyak banyaknya kolam, dan sebanyak banyak pancing. kalau bisa terobos masuk kolam tetangga he he..<br /><br />tapi hati hati lho bu, tuh kolam ikannya di jaga ama jokowi lho. ntar alat pancingnya bisa di ledakann jokowi. he he he… 😉

  8. Bisnis online apapun pada dasarnya adalah jualan termasuk adsense, ada waktunya orang membeli dan ada waktunya orang tidak membeli. Akhir tahun merupakan awal penyambutan tahun baru, dimana orang-orang sibuk dengan rencana yang akan dilakukan dalam rangka merayakan tahun baru. Pengungjung bisnis online apapun yang memiliki peluang membeli adalah pengunjung yang yang mencari informasi melalui

  9. sependapat lah, ibarat orang dagang semakin banyak persaingan bukanya resah namun akan semakin membuat kita pandai.

  10. tanks jwabannya mba indri, untuk saya jadikan perbandingan,,

  11. Gambar Gravatar Mohammad Fanirifanto berkata:

    Barangkali kita juga harus memikirkan untuk juga menjadi pengiklan di Adwords mbak … 🙂 <br />Saya kira, itu juga strategi bagus untuk kelangsungan akun Adsense kita. Istilah saya, &#39;menolong untuk ditolong ..&#39; … :)<br /><i>Happy Blogging … </i>

    1. trik seperti itu sdh diterapkan oleh banyak publisher besar mas fanir, terutama yg sdh memiliki penghasilan tinggi 🙂 saya dulu juga pernah menggunakan adwords utk mempromosikan blog saya, namun sekarang saya hentikan dulu karena saya masih tekor utk melakukan itu hehehe 😀

  12. Mungkin cara lain adalah dengan menggunakan blog/website bhs. Inggris.. Karena pengiklan adwords nya buanyakkk.. :v

  13. jangan bermanfaat mbak indri

  14. Nyimak saja mbak…saya masih newby…. 🙂

  15. Cari ide dan tetep posting. 🙂

  16. saya rencana mau daftar google adsens, tapi dari sekian banyak artikel yang ada ada 2 artikel yang mengandung unsur xxx, alias saya membuat posting dan membagikan link xxx pada para pengunjug. pertanyaan saya apakah dengan adanya 2 artikel xxx tersebut bisa di terima jika saya daftar adsens? kalau tidak di terima, tapi saya hapus arikel itu lalu daftar lagi apa bisa di terima lg? dan kalo kita

    1. silakan aja mas wawan baca2 di <b>Pusat Adsense Bantuan</b> agar mendapatkan penjelasan yg lengkap 😀

  17. wah wah, jadi minder ne, hehe

    ada jenis bisnis online baru ne, kayaknya bagus

  18. wah saya udah sekian tahun masang iklan GA tapi pnghasilan ndak pernah bisa pay out mentok di $30 wkwkwkwkwkw………..

    duh jadi bingung ni!?!?

  19. share donk, pendapatan dari GA dalam setahun ?!

  20. mf mau nanya, kalo boleh tahu brp kira rata2 penghasilan blog ini mb sebulannya

    1. silakan tulis pertanyaan di forum 😀

  21. Saya mau nanya, apakah ada cara copas artikel seperti berita yang diperbolehkan Goolge Adsense ? Dan apakah dengan mencantumkan sumber copas tidak akan di banned Google Adsense ? Terima kasih sebelumnya

    1. yang penting artikel kita rubah/ rewrite serta cantumkan url sumbernya, saya rasa gak masalah toh situs2 berita juga copas dari web lain 🙂

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *