Baltimore Oriole merupakan hewan dari jenis burung, status mangsa omnivora atau pemakan segalanya. Ukuran, panjang 7-8,25 inchi (18 sampai 21 cm), berat 1,2 oz (35 g).
Tahukah Anda? Baltimore Oriole jantan muda tidak mencapai bulu dewasa sampai tiba musim gugur tahun berikutnya.
Baltimore Oriole menghuni Maryland dan sisanya ada di Amerika Serikat bagian timur, namun hanya di musim panas saja. Terkadang mereka juga ditemukan tengah-tengah AS dan Kanada walaupun jarang. Di musim dingin, beberapa burung ini bermigrasi untuk tinggal di Amerika Serikat bagian tenggara, tetapi kebanyakan binatang ini terbang lebih jauh untuk mencari iklim neotropical.
Burung hutan berpenampilan menarik ini sering memakan ulat dan serangga serta buah-buahan seperti blue berry. Nafsu makan terhadap ulat oleh serombongan satwa dapat membantu menjaga kelestarian hutan dari serangan berbagai hama yang merusak. Selain itu, mereka juga tertarik untuk mengunjungi tanaman jeruk, madu bunga, atau selai kacang.
Setiap musim semi Baltimore Oriole betina membangun sarang yang menggantung di ujung cabang pohon. Di sarang bergelantungan ini dia mengerami telur-telurnya yang biasanya sebanyak empat butir, selama sekitar dua minggu. Ketika burung-burung muda mulai menetas, kedua induk akan memberi makan dan mengawasi mereka selama dua minggu.