Publisher Adsense Harus Rajin Menambah Barang Dagangan

Seperti judul di atas, seorang publisher adsense harus rajin menambah produk dagangan mereka setiap hari di tokonya. Apa dagangannya dan dimana tokonya?

Dagangannya adalah artikel dan tokonya adalah website atau blog. Ketika anda menulis artikel di blog, berarti pada saat itu anda sedang menambah barang dagangan anda di toko. Semakin banyak dagangan yang anda pajang di toko maka akan semakin banyak pilihan bagi pembeli di toko anda.

Publisher Adsense Harus Rajin Menambah Barang Dagangan

Sebagai pedoman dalam mencari uang online via google adsense, tugas kita setiap hari adalah membuat artikel sebanyak-banyaknya. Semakin banyak artikel yang kita buat maka akan semakin banyak pengunjung website kita yang pada akhirnya akan berpeluang besar bagi kita untuk mendapatkan klik iklan. Simak juga Tugas Pokok Seorang Blogger Adalah Update Artikel Rutin.

READ  3 Trik Mengoptimalkan Pendapatan Adsense Yang Bisa Anda Coba

Sebagai pencari uang online berbasis konten, publisher adsense seharusnya mempunyai asumsi bahwa untuk mendapatkan earning hari ini maka kita harus membuat artikel baru untuk hari ini pula. Jika hari ini kita tidak menulis artikel baru maka hari ini kita tidak akan mendapatkan uang, karena dari artikel baru tersebut kita mendapatkan uang.

Sedangkan artikel-artikel kemarin dan sebelumnya anggaplah sebagai tabungan di website kita, syukur-syukur artikel-artikel lama tersebut masih bisa mencari uang.

Sebagai acuan, jika hari ini kita bisa membuat 10 artikel berarti hari ini kita telah menambah 10 barang dagangan untuk 10 orang pembeli. Tapi jika hari ini kita hanya bisa membuat 1 artikel berarti kita hanya memiliki 1 barang dagangan untuk seorang pembeli saja. Sedangkan dagangan lawas (artikel lawas) jangan terlalu diharapkan hasilnya.

READ  Tips Menjadi Blogger Jalanan Yang Sukses

Teman-teman bisa mengambil kesimpulan dari artikel diatas.

Kesimpulan menurut saya adalah: 

Setiap hari kita harus menulis artikel untuk mencari makan untukg hari ini. Jika Hari ini kita tidak menulis artikel maka kita tidak mendapatkan uang, sehingga kita harus pinjam uangke tetangga atau ngutang di warung 😀

Semoga bermanfaat. Jangan lupa simak juga Ngeblog Bersama Hati Nurani.

Gambar Gravatar
Saya hanyalah seorang blogger biasa yang ingin berbagi pengalaman kepada pembaca melalui blog ini. Ilmu yang bermanfaat harus disampaikan kepada orang lain sebelum kita kembali padaNya. Indri Lidiawati

42 komentar

  1. Wah, setuju banget sama artikel mbak.
    Sayangnya saya masih masuk kedalam kriteria blogger yang malas update artikel.
    Mungkin itu sebabnya Allah masih enggan mengamanahkan Akun Adsense pada saya. Hehehe 😀

    1. semoga aja selekasnya menjadi blogger yg rajin update ya mas 😀

  2. Kalau saya masih bingung mau buat artikel yang apa dan bagaimana,

    1. yang penting coret aja ikuti pikiran kita, jadi deh artikel 😀

  3. Apalagi kalau bisa di blog kita menjual banyak barang yang beragam jenis ya mbak, maka dari itu saya Sangat setuju sekali mbak, harus update artikel yang berkualitas tentunya ya !

    1. betul mas, kualitas artikel harus kita pikirkan juga tentunya 😀

  4. Ooo..begitu ya mbak, artikel lama dianggap barang lawas? Kalau barang dagangan saya yang lawas saya obral di akhir tahun dengan banting harga hehe… 😀

    1. kalau bisa barang lawas diremajakan lagi aja mbak biar harganya makin naik 😀

  5. update tiap hari ya, repot juga ya kalau mau sukses

    1. gak terlalu repot 😀

  6. Maaf mbak, kalo boleh tau mbak pakai hosting dimana dan paket apa?

    1. saya pakai hosting usa di server teamworks.co,id , paketnya saya lupa pkoknya space 2 GB 😀

  7. Hmmm,, iya mbak, makasih sudah diingetin mbak,,
    Kesibukan offline kdang menguras tenaga buat bikin artikel,, jdi melungker di kasur hahaha

    1. mlungker kaya ular ya mas jurnal 😀

  8. Sebenarnya pendapatan GA itu berdasarkan klik atau view unik pengunjung mba…trus kalo template blog responsive Adsense itu berpengaruhnya pada penghasilan GA pada sisi mana nya ya… 🙂

    1. pendapatan dapat dari klik dan view 🙂 template responsive memberikan kita penghasilan dari pengguna mobile/seluler 😀

  9. Gambar Gravatar Hiendrich Accid Burn berkata:

    bener juga tuh kalo mau dagangannya laris emang harus rajin update artikel heehehehe

    1. harus rajin kulakan artikel 😀

      1. Gambar Gravatar Hiendrich Accid Burn berkata:

        hahahaha bener tuh…. kalo sibuk kulak artikel tempat gua ja 😀

  10. harus rajin membuat artikel berkualitas nih.makasih mak tips nya.

  11. Mbak indri apakah ada saran untuk tetap menulis secara berkelanjutan. Kadang kalau dalam sehari udah nulis satu atau dua artikel. Kok mau lanjut lagi buat artikel berikutnya seperti kehabisan ide untuk merangkai kata – kata? 🙂

    1. banyak saran, silakan tulis threadnya di forum blog ini ntar saya kasih wejangan 😀

  12. SETUJU, TIPS NI yang penting coret aja ikuti pikiran kita, jadi deh artikel

    1. makasih atas persetujuannya mas agus 😀

  13. Bener sekali itu mbak. Kalau tidak ditambah dagangan, sampai ngo0s-ng0san untungnya tidak besar.
    Thx.
    Eh numpang nanya mbak.
    Saya kok dapat email dari adsense yg begini ni :

    Policy Breach Notice

    We have now verified that we are no longer detecting PII being passed to Google from the account(s) under your control.

    Thank you for helping to resolve this matter.

    Padahal sebelumnya tidak ada pemberitahuan pelanggaran. Dan PII itu apa ya mbak. Mohon pencerahannya.
    tks.

    1. PII atau personally identifiable information, jika kita mendapat kiriman PII berarti kita baru saja melakukan kesalahan yg berhubungan dgn informasi seseorang di akun adsense, misalnya utak-atik nama penerima pembayaran dll 😀

      atau bisa juga pengiriman PII tersebut terjadi karena kesalahan lainnya, misalnya ada seseorang yg mencoba mengutak atik website atau mencoba masuk ke akun adsense kita sehingga google mengirimkan PII 😀

  14. Bikin artikel juga gk gampang palagi buat newbie spt saya. Mb indri, kasih tau donk gmn cara yang benar2 tepat bikin related post otomatis dibawah postingan per posting di blogspot. Dah coba byk kali gagal terus malah templatnya jadi rusak, putus asa deh. Thanks.

    1. saya gak bisa, cari aja template yg sdh ada related postnya 😀

  15. Saya Sangat setuju dengan tips ini… Betul sekali selain menambah pengunjung dan meningkatkan pendapatan… saya banyak menemui kesenangan juga dengan blog, bisa bertemu dengan teman sekolah yang awalnya membaca artikel saya …

    1. wah itu suatu moment yg sangat menarik dan menyenangkan sekali mang, ketemu sahabat lama karena membaca blognya hehehe 😀 keren deh.. 🙂

  16. Opo wes males Mbak Blogginya ? Kok saiki saitik artikel’e ??

    1. harus tetap semangat gak boleh males 😀

  17. Update tiap hari, repot bener ya 😀 >.< Saya 1 minggu 1 artikel aja alhamdulillah

  18. Gambar Gravatar Mochamad Rukiansyah berkata:

    Jadi harus rajin update artikel berkualitas ya mba, supaya laku dagangannya.

  19. jangan banyak memikirkan teknik backlink.. update blog secara rutin dengan hanya menerapkan onpage seo saja sudah cukup.. google suka blog yang kaya conten

    nice mbak

    1. setuju mas klikalfon, makasih tambahan penjelasannya 🙂

  20. harus up to date yah :3 kalau ga punya ide tulisan gimana mbak? apa lagi kalau ga sesuai niche

    1. kalau gak punya ide ya istirahat aja dulu biar otak fresh, ntar ide baru akan muncul sesuai niche 😀

  21. wah bener mbak …. lagi belajar ngeblog juga nich

  22. Kirain dagangan apa ternyata artikel mba 🙂

  23. saya sangat setuju dengan statement diatas..

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *