Di dunia adsense, kemampuan berbahasa inggris dalam tulis sangat menunjang kesuksesan untuk meraup ribuan dollar dari google. Apa sebabnya? Dengan menunlis konten inggris maka tarhet visitor kita benar-benar mengena, yaitu mendapat kunjungan dari usa yang memiliki CPC tertinggi untuk setiap klik iklan.
Sekarang saya akan bercerita tentang keluhan-keluhan yang dialami oleh publisher adsense yang tidak bisa berbahasa inggris dengan baik seperti saya, kecuali hanya sedikit-sedikit saja. Mendingan tidak bisa bahasa inggris sama sekali maka akan justru lebih baik, karena anda bisa mentranslate artikel tanpa edit sedikitpun. Karena kita tidak akan tahu bahwa hasil translate tanpa edit akan menciptakan artikel yang berantakan hehehe 😀
Namun jika kita memahami sedikit-sedikit bahasa inggris, pasti kita akan mengalami betapa sulitnya mengedit artikel inggris yang baru saja kita translate. Hal ini biasanya disebabkan oleh minimnya pemahaman kosa kata serta grammar/tata bahasa inggris yang kita miliki. Maka seringkali kita mempublish artikel yang isinya ngawur hehehe 😀
Contohnya adalah tulisan saya ini, coba teman-teman simak Why Your English is Very Bad?. Namun meskipun grammarnya berantakan artikel tersebut tampil di halaman pertama google USA loh, keren kan!
Bahkan jika ada pembaca luar negeri yang berkomentar di blog maka kita perlu waktu lama untuk menjawabnya, karena kita harus membuka google translate selama berjam-jam agar jawaban kita benar sehingga tidak malu kepada pembaca inggris beneran yang berkomentar.
Berbeda dengan orang-orang yang benar-benar memahami bahasa inggris, mereka bisa menulis artikel inggris secara langsung tanpa memerlukan bantuan google translate. Orang-orang seperti ini jika menyadari bahwa keahliannya berbahasa inggris yang mereka miliki bisa dieksplorasi melalui adsense, maka mereka akan tahu bahwa mencari ribuan dollar atau ratusan juta rupiah sangatlah mudah. Hanya kendala bahasa yang membuat mayoritas blogger indonesia merasa sulit meraih ribuan dollar dari adsense.
Setidaknya hal ini sering saya bayangkan, betapa mudahnya saya mengeruk ribuan dollar perbulan dari adsense seandainya saya mahir dalam berbahasa inggris dengan baik dan benar.
Sedikit quote dari saya:
Jika anda ingin sukses dengan ribuan dollar dari adsense tanpa menggantungkan membeli artikel english, pelajarilah bahasa inggris dari sekarang, tidak ada kata terlambat. Bila perlu, pergilah untuk menimba ilmu di sekolah privat yang melayani kursus bahasa inggris. Saya jamin anda tidak akan rugi, bahkan anda akan mendapat banyak keuntungan di masa depan.
^^ Jangan lupa simak juga Berpikir Bagaimana Mengelola Website Bisnis Online Adsense.
Bener tuh mba , saya juga di suruh orang tua kurusu bahasa engrih rencana januari 2015 , Kalau kata orang saya biar bisa bermanfaat nanti jika kerja di perusahaan , Tapi kalau dalam hati saya biar bisa bikin artikel blog bhs inggris biar CPC nya gede heheheh
benar sekali tuh mas adam, kursus bahasa inggris bukan hanya bermanfaat bagi blogger saja, tetapi sangatlah bermanfaat luas, terutama jika kita telah bekerja di perusahaan suatu saat nanti 🙂
Setuju mbak indri .. tapi waalaupun kursus berkali kali tapi gak pernah dipake ya percuma , ntar lama lama ilang ilmunya 😀 Karena kunci bahasa itu satu , yaitu dipraktekkan dalam kehidupan kita sehari hari 😀
benar sekali mas aji, ibarat pisau jika tdk digunakan dan diasah maka lama2 akan tumpul dan berkarat 🙂
Untung saya pernah belajar bahasa inggris waktu angon kambing 🙂
bagus mbak artikelnya<br />sekedar info aja mbak, sebenarnya saya belum pernah coba sih, tapi di kabupaten kediri jatim, tepatnya di kota pare kediri. ada "KAMPUNG INGGRIS"<br />di sana semua orang berkomunikasi menggunakn bhs inggris<br />dari tukang sayur, ibu rumah tangga, pokoknya semuanya dah berkomunikasi menggunakan bhs inggris.<br />Mungkin bisa dicoba bagi yg ingin belajar di
itu namanya desa tulungrejo gang 3, kecamatan pare, kere ya mas, saya dulu juga pernah tinggal di sana selama 3 bulan di rumah saudara saya, tapi sayangnya saya tdk ikutan kursus bhs inggris dan akhirnya kini menyesal hmmm… :(<br /><br />skrg saya baru menyadari ternyata betapa pentingnya penguasaan bahasa inggris yg sangat menunjang masa depan dalam segala aspek 🙂
Actually i wish i can write english content on my personal blog, but i think that, if adsense on a blog with bahasa language we mix with english language, is it good for our blog (adsense) or not? <br /><br />Because i have been asked this in a blogger forum on facebook, the member there asked "it makes google confused". what about you Mrs. Indri? <br /><br />#i am sorry lho mbak if my
google dijalankan oleh sistem teknologi canggih yg mengelola milyaran content di internet serta mengelola jutaan publisher dan adwords dengan mudah, jadi tdk mungkin google bingung mengelolanya 😀 <br /><br />jika google bingung, mungkin mereka sdh gulung tikar dari dulu hehehe :)<br /><br />silakan mas aditya baca2 di adsense bantuan, google menerangkan bahwa sistem adsense bisa menampilkan
Saya juga nyeselnya baru sekarang… coba dulu waktu sekolah gak bolos pas pelajaran bahasa inggris… mungkin sekarang sudah mahir … 🙂
Andai saja dulu kuliah b.inggris pasti sekarang dolar $$ dah numpuk sekarung hulf 🙁
masuk akal gan
siap mbak … saya sedang semangat belajar bahasa inggris nih