Bagiku Blog Seperti Sebuah Stasiun Televisi, Benarkah? Atau Hanya Sekedar Imajunasiku Saja!?

Di rumah anda pasti ada donk televisi, walaupun belum ada pastilah pernah menonton televisi.Nah pada artikel kali ini saya mencoba menyamakan sebuah blog seperti layaknya sebuah televisi yang menayangkan beragam macam tontonan, Cuma bedanya blog perlu kita baca biar tahu sedangkan televisi perlu kita dengarkan biar kita tahu.

Baca juga Blog Itu Seperti Sebuah Pabrik, Benarkah Begitu? Yuk Simak Ulasannya.

stasiun-televisi

Persamaan antara Stasiun Televisi dengan sebuah Blog :

  1. Memiliki Daftar Siaran

Setiap stasiunTelevisi memiliki daftar siaran Contohnya : Kuliah Subuh, berita pagi, berita pengetahuan , acara music, film dan lain sebagainya

Begitu juga blog memiliki beragam informasi yang diposting seperti tentang kesehatan, Makanan, download music, tips – tips, cerita humor, cerita horror dan lain sebagainya.

  1. Memiliki Nama

Banyak sekali stasiun televisi di indonesia ,dan setiap stasiun televisi memiliki nama yang berbeda –beda,misalnya Indosiar, TransTv, ANTV, RCTI dan lain sebagainya

Begitupun juga blog memiliki nama-nama yang unik dan berbeda-beda , misalnya JURAGANCIPIR.COM, KHASIATJITU.BLOGSPOT.COM dan lain sebagainya. Nama-nama tersebut berguna dalam membantu para pencari di mesin pencarian, google misalnya.

  1. Memiliki Iklan Sebagai salah satu Sumber Pendapatan

Iklan merupakan salah satu pendapatan sebuah televisi, semakin bagus acara di stasiun televisi itu maka harga tayang iklan tersebut bisa saja lebih mahal.Jika stasiun televisinya masih baru biasanya para pemasang iklan belum begitu banyak.

Begitupun juga blog, iklan merupakan salah satu pendapatan terbesar sebuah blog.Coba bayangkan jika blognya sudah setenar Blog Juragan Cipir, pastilah pendapatan dari iklan juga cukup besar. Begitupun sebaliknya jika blognya masih muda ,,pendapatannya biasanya masih kecil.

  1. Memiliki Aturan

Stasiun televisi pastilah memiliki aturan dalam menayangkan siarannnya, misalnya tidak menayangkan acara Pornografi dan lainnya.

Begitupun sebuah blog memiliki aturan main juga, seperti tidak memuat konten yang mengandung Perj*udian misalnya. Aturan tersebut sangatlah penting guna melindungi blognya dari hal – hal yang melanggar hukum.

Coba perhatikan sebuah stasiun televisi adakan logonya, nah sebuah blog juga ada logonya. Logo – logo tersebut berguna untuk menunjukkan sebuah indetitas agar mudah diingat.

Saya kira masih banyak lagi persamaan – persamaan televisi dengan sebuah blog yang belum terpikirkan oleh saya.

Demikianlah artikel ini dimuat semoga bermanfaat, jika ada kesalahan pada Ide dan penulisan saya mohon maaf. Jangan lupa baca juga Anda Serius Ingin Membangun Blog Demi Menghasilkan Uang? Pikir-Pikir Dulu Dech!

Posting pada Tak Berkategori
Gambar Gravatar
Profesional AuthorShip

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *