Menyimak Publisher Adsense Fulltime Yang Menikmati Kerja Ngeblog

Halo para sahabat publisher adsense serta pembaca tercinta blog juragan cipir… Hari ini saya akan berbagi artikel ringan dan sekaligus sebagai penyemangat bagi teman-teman pemula di blogger. Saat ini saya telah menyaksikan beberapa publisher indonesia yang telah menemukan “sukses” di adsense dan menjadikan ngeblog bersama adsense sebagai pekerjaan tetap. Meskipun penghasilan mereka tidak setinggi para master sukses, namun setidaknya hal ini patut diberikan apresiasi karena merupakan sebuah prestasi dan kerja keras yang perlu ditiru oleh publisher lainnya.

ambil-gaji-adsense
Di kantor pos di kampung saya ini saya bersama si kecil setiap bulan ambil gaji dari Google Adsense. Satu kecamatan hanya ada dua publisher adsense, yaitu saya dan keponakan. Orang sekecamatan tidak ada yang ngerti soal blog dan adsense. Bahkan pak pos juga gak ngerti apa itu adsense 😀

Saya tidak bisa menyebutkan satu persatu siapa saja orangnya, namun saya telah tahu siapa saja mereka yang diam-diam menikmati penghasilan tetap di adsense. Jika anda ingin kenal mereka, silakan gabung dengan komunitas Indonesian Adsense Publisher Discussion di Google+. Selain kita bisa melihat kehidupan sehari-hari para publisher adsense indonesia di komunitas tersebut, kita juga bisa belajar memperdalam pengetahuan tentang adsense dengan menimba ilmu dari sesama publisher.

Darimana saya tahu mereka sukses?

Saya melihat aktivitas dari beberapa orang dari mereka yang seringkali menghabiskan waktunya di blog hingga larut malam, serta sesekali melihat” screenshot asli” earning adsense yang mereka bagikan untuk sekedar memberi motivasi kepada teman-teman lain, mereka bukannya pamer. Bahkan tidak sedikit dari teman-teman yang mendapatkan ribuan dollar setiap bulannya. Entah jurus apa yang mereka pakai dalam bermain adsense.

Saya sendiri juga menjadi publisher adsense fulltime meskipun saya hanya menghabiskan waktu sekitar 6 jam dalam sehari di blog. Waktu 6 jam tersebut saya bagi antara pagi, siang, sore dan malam hari. Dimana ada waktu, disitu saya membuka blog dan langsung menulis setidaknya satu atau dua artikel. Ini adalah aktivitas keseharian saya sebagai publisher adsense.

Setiap bulan hasil jerih payah saya akan diturunkan oleh Allah SWT melalui western union di kantor pos. Meskipun setiap bulannya hanya mendapat penghasilan sedikit namun alhamdulillah saya syukuri. Ngeblog dengan adsense memang benar-benar bisa menjadi sumber penghasilan yang nyata.

Demikian sekilas artikel ringan yang semoga bisa memotivasi dan menyemangati teman-teman semua. Salam blogger dan salam adsnser. Jangan lupa simak info penting tentang Macam-macam Banned Adsense Yang Perlu Anda Tahu.

Posting pada Tak Berkategori
Gambar Gravatar
Saya hanyalah seorang blogger biasa yang ingin berbagi pengalaman kepada pembaca melalui blog ini. Ilmu yang bermanfaat harus disampaikan kepada orang lain sebelum kita kembali padaNya. Indri Lidiawati

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *