Tanya Soal Migrasi dari Blogger ke WordPress

Melihat 3 pertalian (thread) balasan
  • Penulis
    Tulisan-tulisan
    • #7218
      Gambar GravatarAnonim
      Non-aktif

      Permisi saya mau numpang tanya bagimana sih cara migrasi blog dari blogger ke wordpress terus kira” berapa total biaya yang diperlukan buat beli hosting sama domain di wordpress , terima kasih sebelumnya 😀

    • #7219
      Gambar GravatarAnonim
      Non-aktif

      Malam mas, bantu jawab…
      Untuk harga domain rata-rata 100-120 rb dan untuk hosting rata-rata 50-100 rb jadi total 200-300 rb/tahun.

      Untuk informasi lebih jelas mengenai contoh harga domain dan hosting bisa lihat postingan berikut

      Tambahan dari saya, mulai sekaran survey ke beberapa penyedia layanan hosting baik itu lokal ataupun luar. Bandingkan satu sama lain baik itu dari segi harga, pelayanan dan kualitas seperti uptime (sering down atau tidak).

      Cara terbaik adalah mencari informasi berupa testimonial dari orang-orang jadi bukan pernyataan langsung dari penyedia layanan hosting nya karena testimonial orang-orang bisa lebih dipercaya 🙂

    • #7220
      Gambar GravatarAnonim
      Non-aktif

      Oo ya, untuk cara migrasi dari blogspot ke wordpress mungkin mbak Indri dan teman-tamn yg lain lebih tau 😀

    • #7222
      Gambar GravatarIndri Lidiawati
      Keymaster

      saya sependapat sama saran mas Anggriyawan di atas 🙂

      untuk migrasi blogspot ke wordpress selhhosting diperlukan hosting 1 GB per seribu artikel. Jika 2 ribu artikel diperlukan hosting 2 GB.

      Tentang biaya hosting bisa di check di penyedia jasa hosting masing2.

      Cara migrasi hosting adalah menggunakan plugin blogger importir yg sudah tersedia di wp admin di bagian Tools/Perkakas. Tinggal install plugin, lalu aktifkan, kemudian import deh.

      Jangan lupa menyetel permalink versi blogger di wp admin lebih dulu sebelum melakukan proses import. Setelah selesai import baru permalimk dirubah lagi ke versi wordpress dengan menambahkan script redirect 301 di htaccess di cpanel. Tapi hal ini ditanyakan nanti aja di forum ini, skrg yg penting beli hosting dulu, saran saya belilah hosting server USA.

[addtoany]
Melihat 1 pertalian (thread) balasan
  • Anda harus log masuk untuk membalas topik ini.