Halo sahabat blogger pengguna wordpress…. Jika anda menginstal terlalu banyak plugin yang melebihi jatah default php (melebihi 128M) maka biasanya akan terjadi Fatal error: Out of memory bla bla bla…
Salah satu kasus adalah seperti ini:
Fatal error: Out of memory (allocated 22544384) (tried to allocate 7680 bytes) in /home/……./public_html/wp-content/plugins/……./add-to-any.php on line 1093
Namun anda jangan panik karena hal itu biasa terjadi di wordopress dan semua masalah ada cara mengatasinya. Terutama para pengguna wordpress pemula pasti akan bingung dan panik jika mengalami kasus ini. Saya sendiri juga sempat bingung namun tidak panik karena saya kira akan bisa sembuh dengan sendirinya. Ehh ternyata gak bisa sembuh jika kita tidak mengatasinya dengan cara berikut ini.
Sebenarnya ada banyak cara, namun saya akan memberikan “satu cara” saja dan semoga anda berhasil. Saya sudah mencobanya di blog ini dan berhasil 100%.
Mengatasi Fatal error: Out of memory (allocated…
1. Login ke cpanel hosting anda dan langsung menuju Select PHP Version.
Lalu klik Switch to PHP Settings yang ada di pojok kanan atas.
Lalu tambahklah ukuran memory limit. Ukuran default untuk memory limit adalah 128M. Jadi naikkan sesuai kebutuhan anda, misalnya 368M.
Lalu klik Apply dan kemudian lik Save di pojok kiri bawah.
2. Langkah kedua adalah kembali ke Home di cpanel, lalu buka File Manager, lalu buka wp-includes, lalu edit pada cache.php dan tambahkan kode ini_set(‘memory_limit’,’368M’); persis di bawah kode <?php yang ada di bagian paling atas.
Jadinya seperti ini:
<?php
ini_set(‘memory_limit’,’368M’);
Kemudian klik Save.
3. Langkah ketiga adalah buatlah file .htaccess di notepad dengan format seperti berikut ini:
php_value memory_limit 368M
Lalu klik Save As dan pilih All Filles pada notepad dan jangan lupa berilah nama .htaccess, maka jadilah file .htaccess buatan anda yang siap diupload di direktori cpanel.
Setelah itu silakan diupload file .htaccess tersebut di di public_html/wp-includes.
4. Langkah keempat pergilah anda ke public_html, lalu buka wp_admin, lalu buka install_php di cpanel (public_html/wp-admin/install.php) dan kemudian tambahkan kode berikut ini tepat di bawah <?php.
ini_set (‘memory_limit’, ’368M’)
Jadinya seperti ini:
<?php
ini_set (‘memory_limit’, ’368M’)
Lalu klik Save. Selesai!
Kini masalah anda tentang Fatal error: Out of memory (allocated… sudah teratasi. Saya sudah mencoba cara di atas di blog juragan cipir dan berhasil. Semoga anda juga berhasil dengan cara ini.
Jangan lupa simak juga Cara Mengatasi Aplikasi AdBlock di WordPress Dengan Plugin AdBlock Killer.