Website Lesu Tidak Mau Tampil di Halaman Pertama Google – Ini Dia Penyebabnya
| |Website lesu dan cara mengatasinya – Website anda tidak mau tampil di halaman pertama google? Berarti website anda lesu dan perlu diberi kekuatan ekstra. Bagaimana cara memberikan kekuatan ekstra pada website lesu? Pahami dulu jenis website anda (jenis website yang kuat adalah website yang berbasis artikel teks), lalu cari kelemahan website anda dan kemudian hilangkan kelemahan tersebut, maka website anda akan kuat dengan sendirinya sehingga akan muncul ke permukaan dunia maya alias tampil di halaman pertama google.
Bagaimana bisnis online anda bisa sukses jika website anda lesu dan enggan untuk tampil di pejwan google. Selain itu, si empunya blog juga tidak boleh lesu. Admin blog juga harus dioptimalkan agar blognya bisa ikut optimal. Simak selengkapnya Cara Mengoptimalkan Admin Blog / Website Paling Benar.
Ciri-ciri website lesu dan lemah di search engine :
1. Tidak memiliki banyak navigasi
Navigasi sangat penting dan memiliki peranan kuat dalam seo. Misalnya, artikel tekait. Semakin banyak jumlah artikel terkait maka akan semakin kuat peringkat seo website anda dan semakin mudah ditemukan pembaca di google.
2. Jumlah kata (words) sedikit
Jumlah kata dalam suatu artikel tidak boleh kurang dari 300 kata. Semakin panjang artikel akan semakin bagus dalam seo sehingga mudah mendobrak halaman pertama google.
3. Tidak menggunakan SEO Onpage yang benar
Penerapan Seo Onpage yang benar akan membuat postingan anda mampu menyibak halaman pertama google.
Poin-poin seo onpage penting adalah:
– Menempatkan internal link di postingan dengan anchor teks sesuai dengan judul postingan lainnya milik website itu sendiri yang ditaut.
– Menggunakan H2 setidaknya untuk satu keyword utama (fokus keyword). Contoh fokus keyword pada postingan ini adalah “website lesu“. Anda mengetikkan website lesu di google search maka artikel ini dijamin tampil di halaman pertama google paling atas. Silakan dicoba sekarang 😀
– Menempatkan fokus keyword pada awal, tengah dan akhir postingan.
4. Minimnya backlink berkualitas (SEO OffPage)
Backlink berkualitas adalah link aktif yang berasal dari salah satu postingan blog lain yang mengarah ke blog anda, dan itu akan memberitahukan kepada google bahwa website anda adalah website penting.
Agar banyak website lain yang merujuk ke blog anda, maka buatlah artikel yang berkualitas dan bermanfaat bagi pembaca agar banyak blog-blog lain banyak yang mengarahkan link ke website anda dengan cara yang bervariasi. Bukannya link yang mengarah secara monoton seperti yang terjadi pada kontes seo, karena hal itu akan membuat website anda malah didepak oleh algoritma google yang ganas dan mematikan. Silakan baca Kontes SEO Melanggar Pedoman Webmaster Google?
^^ Postingan ini hanya saya beri sentuhan seo sebanyak 50% saja, namun cukup untuk menjebol halaman pertama google hanya dengan menggunakan keyword dua frasa, yaitu “website lesu“.
Semoga postingan ini bermanfaat bagi teman-teman pembaca, terutama bagi blogger pemula yang memiliki website lesu dan sulit tampil di halaman pertama google. Silakan teman-teman temukan bagaimana teknik penulisan dan penerapan seo onpage pada postingan ini sehingga bisa tampil di halaman pertama google hanya dengan kata kunci website lesu 😀
tapi mbah google mah aneh mbak dan sepak terjangnya tidak dapat di duga sama sekali
bermanfaat sekali catatannya mbak… makasi
kalo blog tidak mau muncul dihalaman pertama disitu kadang saya merasa sedih 🙁
blog saya benar2 lesu mbak, saya juga kurang mengerti dengan SEO dan H2 itu, saya tidak bisa memaksimalkan potensi itu
mungkin harus minum minuman energi biar gak lesu mba hha
kalau off page termasuk gak mbak,, trims
offpage termasuk, sudah saya sebutkan di salah satu poin diatas tentang minimnya backlink berkualitas 😀
juragan cipir memang jos, web nya jos admin nya jos, apa saja yang post kebanyakan di page one, contohnya website lesu ini huehehe 🙂
postingan ini hanya kebetulan aja tampil di pejwan mas anak nelayan 😀
semoga posting saya juga ikutan kebetulan di page one, amien
Ada-ada aja mbak, websitenya ngambek belum dikasih uang jajan, kali. Mangkanya nggak mau tampil didepan banyak orang. Beberapa tips diatas mungkin bisa jadi solusinya.
kalau saya kena poin #2 deh. dulu nulis artikel paling banyak 250 kata aja. tapi sekarang 3 bulan ini udah saya naikkan ke jumlah 450 tiap artikel kadang-kadang ada juga sih bu yg lebih sampai 500 artikel. 😉
Sungguh banyak motivasi yang saya dapatkan di artikel ini untuk kemudian diterapkan di hari-hari mendatang. Thanks informasinya mba.
blog saya lesu mba indri, msh bnyk kekurangannya
Ia… begitu ya Mbak… Emang susah ya menjadi no 1 di google. Blog Saya memang Masih Loyo.. Tidak Perkasa
owalah ternyata begitu ya cara seo on page yang benar patut di coba nih.. mksh banyak ilmunya mbak indri
Blog saya semakin tenggelam dan semakin sepi 🙂 sudah lesu tambah lesu…
Terimakasih sudah menulis ini, semoga bisa membenahi.
Mesti belajar banyak nih dari mba Indri ^_^
Kalau wordpress kayaknya emang lebih mudah dibuat SEO mbak. Pasang plugin SEO contohnya.
wah, blog ini memang bagus
nangkring pejwan dengan kw “website lseu” 😀
Websitenya njenengan memang sudah bagus mbak, baik dari usia maupun performa. Mau nginsert Keyword apapun saya jamin PageOne.., 🙂
makasih apresiasinya mas Gita, tapi udah banyak yg nyotek ikutan bikin postingan website lesu hehehe 😀 ternyata laris akhirnya 😀
Websitenya sih nggak lesu, tapi yang punya yang lesu…
Tapi kadang Google+ bisa membantu, jadi yang tampil di halaman pertama bukan blog kita, tapi malah akun Google+ nya…disitu saya kadang merasa heran sama google.
saya menyukai artikel yang cerdas, kaya, dan tidak bertele- tele, salah satu contohnya ya artikel mbak indri ini..boleh gabung kan mba di situs ini..sebelumnya thank ya..
makasih apresiasinya dan silakan gabung mas Teguh, saya senang sekali 🙂 salam sukses 🙂
keren euy..cocok bagi blog saya yang perlu disuntik obat ku**at
huhuhuhuhu,,,, berat memang ngeblog itu, blog lesu otomatis tukang blognya bisa jadi lesu juga.. apalagi kalau trafik naik turun kayak harga cae, huuf sungguh menyebalkan… tapi apa boleh buat, sudah terlanjur ngeblog, harus dapat hasilnya dengan cara yang baik, supaya kalau dapat rejekinya halal, hehehhe. salam dari mastrigus.com yang cucok ini mbak, heheheh
semoga aja adminnya gak ikut lesu ya mas hehe 😀 salam sukses juga 🙂
kalau blognya lesu tentu adminnya juga lesu, seperti saya capek buat artikel pengunnjungnya sedikit, akhirnya malas update,,
mau tanya lagi mba indri, backlink yang berkualitas itu seperti website yang ada diurutan pertama google? terus apakah saya harus menambahkan link dari website orang lalu ditempatkan di postingan saya? minta penjelasannya mba indri. lagi proses krn baru.
silakan tulis pertanyaan di forum agar saya bisa menjelaskan 🙂
Informasi yang sangat bagus sekali.
Mantap mbak indri sukses selalu.
wah mba klo trik yang ini saya baru tau mba terimakasih infonya
Nyimak dan ikut belajar mbak 🙂
Salam dan terima kasih
Info yang cukup berguna untuk blogger pemula seperti saya. O ya gan saya ingin tanya, seberapa besar pengaruh SEO off page (jumlah backlink) dalam memenangkan SERP?
menurut Danny Sulivan (pengamat mesin pencari): sejak algoritma hummingbird diluncurkan oleh google beberapa tahun lalu, SEO / Pagerank (backlink) hanya merupakan 1 dari 200 resep yg digunakan google utk memeringkat situs web di mesin pencari / SERP 😀
intinya memang tulis artikel selalu setiap hari ya mba..
Benar mba…. belajar ngeblog harus menguasai ilmunya. Saya awam banget..
ya bener. pertama saya melihat website lesu. di awal aklimat pada artikel ini. setelah itu saya melihat kata yang sama di. subjudul. setelah itu saya melihatnya lagi di akhir kalimat pada artikel ini…! hehe
kata mba admin. baru 50% pemakaina seo pada artikel ini. kira-kira kalo 100% pemakain seo yang 100% kayak gimana ya..?
trimakasih panduanya. semoga webku menggeliat lagi…
mksi ilmunya, walau masih belum terlalu paham tehnik seo, karena semua situs saya hanya bisa bertahan 1-3 bulan setelah itu vsitor turun. hanya mampu naikin tapi gk mampu prthnin wkwkkw.. nsib”
Yg saya rasa paling berat itu disiplin, konsistensi buat nulis kontennya, memang benar dunia tidak ada yang instan, semua perlu perjuangan.
Mantulll…. sedikit banyak bisa belajar dari setiap algoritma artikel yang dibuat oleh juragan cipir. karena belajar itu terkadang cukup dengan melihat, menganalisa, kemudian mempraktekkan…. 😀
mbak blog saya lesu banget ini kenapa ya, tolong dong dilihatin masalahnya apa, saya soalnya sudah tak tahu lagi. anakkos.com
Mohon pencerahannya mbak
web saya kok seret banget naik ya?
saya pernah baca ada seo offpage yang suruh submit2 ke beberapa situs apa itu ada manfaatnya ya?