Tips Membuat Blog Micro Niche Untuk Optimasi Adsense

Halo sahabat blogger tercinta dan para pembaca setia blog juragan cipir yang cantik dan ganteng 😀 Sudahkan anda mencoba membuat blog micro niche? Blog micro niche (mikro niche) adalah blog yang membahas tentang tema tertentu secara lebih spesifik.

Dengan tema yang sangat spesifik tersebut maka audiens nya juga terbatas pada orang-orang tertentu saja, dengan kata lain pengunjungnya hanya pengunjung khusus saja yang memang mencari topik yang anda bahas. Tetapi mereka adalah pengunjung bertarget, bukan sembarang pengunjung.

Iklan adsense yang tampil di situs micro niche memiliki CPC sangat tinggi atau membayar mahal. Sebuah blog semi micro niche dengan artikel sebanyak 70 konten saja mampu meraup 1 juta rupiah perhari dari adsense dan itu dialami oleh seorang blogger di ads.id.

Di dalam situs micro niche, iklan adsense sekali klik satu juta rupiah adalah hal biasa. Salah satu blog saya yang semi micro niche juga pernah mengalami 2 kali klik, dua juta jadinya. Tak perlu banyak klik, satu atau dua klik saja sudah cukup bagi blog micro niche.

blog-micro-niche

Jika anda memasang iklan adsense di atasnya maka sudah pasti akan mendapatkan CTR serta CPC tinggi, meskipun blog micro niche agak sulit untuk mendapatkan trafik jika dibandingkan dengan blog lain yang tema nya non spesifik.

READ  Perbedaan Pembayaran Adsense Western Union Dan Transfer Bank

Akan tetapi jika anda rajin mengupdatenya setiap hari secara rutin dan berkelanjutan maka trafik akan melimpah juga dan bisa ribuan atau bahkan puluhan ribu visitor unik perhari. Terlebih lagi jika anda bisa memberi asupan backlink berkualitas dengan tetap mematuhi pedoman mutu webmaster google.

Untuk mendatangkan trafik bagi blog micro niche secara alami, anda tidak perlu promosi URL di jejaring sosial atau dimanapun. Percuma donk niche spesifik anda jika anda mendapatkan trafik dari medsos, karena pengunjungnya bukan pengunjung bertarget seperti yang seharusnya diterima oleh blog micro niche. Jadi biarkan blog mencari trafik dari search engine secara alami dengan cara update artikel secara rutin.

Bagaimana step-step membuat blog micro niche yang paling baik dan benar?

1. Pertama, buatlah blog dengan domain TLD yang masih fresh dan self hosting. Jika anda ingin menggunakan server hosting terbaik seperti yang digunakan blog Juragan Cipir ini silakan anda beli hosting di Teamworks Indonesia, karena kualitasnya dijamin bagus dan pelayanannya terjamin.

2. Tulislah artikel panjang dengan kalimat aktif (bahasa indonesia atau inggris) setidaknya 1 artikel perhari secara terus menerus agar blog anda pandai cari uang ketika umur 3 bulan nanti. Saran saya gunakan bahasa yang paling anda pahami. Pada bulan pertama (1-30 hari pertama) biarkan blog kosong tanpa iklan adsense. Pada saat ini anda butuh memperkenalkan blog baru anda ke search engine.

READ  Menjawab Tantangan Menulis di Blog Juragan Cipir

3. Pada bulan kedua blog anda akan mulai mendapatkan 5 atau 10 visitor unik dari search engine. Lalu pasanglah iklan adsense secara lengkap dan baik seperti biasanya. Pada saat seperti ini blog anda mulai ada orang yang klik iklan, sekitar 1-2 klik iklan perhari meskipun trafik blog hanya dalam hitungan jari. Selain itu, CPC nya juga lumayan besar, dan jauh lebih besar jika dibandingkan blog gado-gado. Maka anda akan sadar, beginilah enaknya mendapatkan pengunjung bertarget.

4. Pada bulan ketiga (umur blog genap 3 bulan) insyaAllah anda akan PO pertama dari blog micro niche ini. Untuk selanjutnya silakan update artikel seperti biasa dengan satu artikel perhari (3 artikel perhari lebih bagus), dengan niche tetap spesifik seperti awal, sambil terus menikmati kenaikan earning adsense dari bulan ke bulan yang cukup signifikan. Simak juga Mengapa Dollar Dari Adsense Itu Manis dan Gurih?

Sekarang pertanyaannya adalah:

Niche apa yang paling baik untuk blog micro niche?

Sebaiknya tulis suatu niche yang paling anda mengerti dan anda pahami agar blog anda bisa langgeng selamanya, bukannya macet di tengah jalan karena anda tidak menguasai niche yang anda tulis.

Blog micro niche meskipun postingannya tidak terlalu banyak tapi bisa menggondol dollar dalam jumlah besar. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. Jangan lupa simak juga Menulis Artikel Orisinil Itu Mudah, Tapi…

Gambar Gravatar
Saya hanyalah seorang blogger biasa yang ingin berbagi pengalaman kepada pembaca melalui blog ini. Ilmu yang bermanfaat harus disampaikan kepada orang lain sebelum kita kembali padaNya. Indri Lidiawati