Menciptakan Gaji 10 Juta Perbulan Dari Adsense

Melihat 6 pertalian (thread) balasan
  • Penulis
    Tulisan-tulisan
    • #9185
      Gambar GravatarIndri Lidiawati
      Keymaster

      Untuk menciptakan gaji 10 juta perbulan bagi diri anda sendiri dengan menggunakan adsense bukanlah hal yang tidak mungkin, namun juga tidak terlalu mudah. Akan tetapi, hal itu pasti bisa anda lakukan jika anda telah memahami bagaimana “cara bermain adsense” yang baik dan benar.

      Ada seribu cara bermain adsense yang benar, silakan pilih satu: mana yang paling sesuai dengan kemampuan anda, itulah cara bermain adsense yang paling cocok bagi anda.

      Jika penghasilan anda saat ini terlalu rendah setiap bulannya (tidak bisa PO setiap bulan), jangan khawatir. Anda bisa “memaksa” penghasilan anda naik dengan cara melipatgandakannya hingga menjadi 10 juta rupiah perbulan sesuai target gaji yang anda inginkan, asalkan cara bermain adsense anda sesuai dengan kemampuan anda. Itu saja!

      Ada pertanyaan? Silakan tulis di forum ini 😀

    • #9188
      Gambar GravatarAnonim
      Non-aktif

      Lumayan tuh mbak Indri Gajinya ampe 1Ojt.. 😀 buat lebaran ya mbak…hehe.. oh iya mbak Indri, out of topic. Semalem gini mbak saya coba bantu daftarkan blog saudara saya ke GA, pendaftaran dilakukan tadi mlm sekitar jam 23.00 WIB, tapi s.d sekarang belum ada kabar, kenapa mbak? pertanda apa ini? :D. Biasanya cepet ya, sekitar 2-3 jam sudah ada email balasan. Soalnya waktu pas daftar 1 hari sebelumnya ditolak karena ada salah satu kontak yg tidak sesuai,dan saya coba teliti ternyata alamat jalan mungkin ada something trouble. Saya coba ngikuti panduan mbak Indri terkait penulisan nama alamat tuk daftar AdSense, dan setelah diperbaiki sampai skrg blm ada email balasan lagi.. hihi, menegangkan yah? kira2 itu gimana mbak? meskipun kita tahu ya review pertama biasanya s.d 1 Minggu… saudara saya itu pake blogger.com. Kalo saya dulu daftar GA diterima dlm waktu 2 jam saja…

    • #9190
      Gambar GravatarAnonim
      Non-aktif

      Cieee..mbak Indri…bagi2 dong tuk THR lebaran bagi member forum 😀

    • #9196
      Gambar GravatarIndri Lidiawati
      Keymaster

      itu mungkin pertanda review pertama lulus karena tdk ada pemberitahuan penolakan. Jadi siap2 aja mas wahid melaksanakan tugas tahap kedua nantinya dengan menempatkan 3 unit konten di tempat yg benar.

      Jika blognya tdk ditemukan pelanggaran lain pada review kedua nanti, insyaAllah diapproved 🙂

    • #9200
      Gambar GravatarAnonim
      Non-aktif

      terimakasih mbak Indri… 😀

    • #11309
      Gambar GravatarAnonim
      Non-aktif

      ouh salah buka mestinya dari postingan awalnya, mbak indri
      ijin nyimak dari awal mba….

      psatoner

    • #11314
      Gambar GravatarAnonim
      Non-aktif

      Wah blog Mbak Indri semakin berkembang.. mantapp!! Boleh ya mbak tanya-tanya beberapa hal? Pasalnya sekarang sudah mulai tertarik lagi untuk jalankan GA dan 2 blog dengan 2 akun dengan menggunakan nama saudara sudah mulai berjalan.

      Sehubungan dengan kedua akun tersebut yang menggunakan nama orang lain, dan ingin GA saya menggunakan nama sendiri seperti yang dulu sudah dibanned, pasalnya dengan menggunakan nama saudara ribet ketika mengambil gajian GA, dengan alasan belum sempet.. ada acara dst.

      Permasalahannya adalah: Sebulan yang lalu saya mendaftar kembali GA dengan nama dan alamat seperti yang dulu yang pernah dibanned, dan kali ini mendaftar menggunakan email baru, sedangkan blog yang didaftarkan adalah blog endangkusman.com. Dan pada hari kedua setelah mendaftar mendapat penolakan GA yang cupilannya, sbb:
      “Kami tidak menyetujui permohonan Anda karena alasan-alasan yang tercantum di bawah ini: Situs tidak sesuai dengan kebijakan Google: Saat ini kami tidak dapat menyetujui permohonan AdSense Anda karena situs Anda tidak sesuai dengan kebijakan program Google AdSense atau mematuhi pedoman Mutu Webmaster”.

      Perlu mbak Indri ketahui bahwa blog endangkusman.com isinya adalah arsip backup blog endangkusman.com yang pernah dihapus ditambah posting-posting migrasi blogspot free yang total artikelnya hampir 700 artikel.bahasa inggris.

      Pertanyaannya: Mungkinkah GA menerima permohonan saya jika seluruh konten blog tersebut saya perbaiki? Sebab GA memberikan kesempatan untuk memperbaiki kontent ternasuk mengikuti TOS Webmaster? Dan bagaimana seharusnya menurut Mbak Indri?

      Itu saja mungkin yang ingin saya tanyakan kepada mbak Indri, sebelumnya mengucapkan terima kasih.

      Salam, Endang Kusmana.

      • #11317
        Gambar GravatarIndri Lidiawati
        Keymaster

        Halo pak Endang gimana kabarnya 😀 Menekuni adsense menurut saya adalah solusi cari uang online paling praktis dan tdk terikat dgn pihak lain, alias kita bisa bebas leluasa tanpa terikat dgn pihak lain kecuali hanya google saja yg bawaannya tdk “cerewet” seperti klien pada umumnya ya pak hehe 😀

        Menurut pengalaman saya, ada beberapa hal yg terkait pendaftaran adsense sesuai yg dialami oleh pak endang:

        1. Untuk daftar adsense kita harus membuat satu blog khusus yg benar2 mematuhi kebijakan program dan bersih dari jejak2 mantan banned. Sebaiknya pak endang membuat blog baru dgn domain TLD baru yg masih segar menggunakan platform blogger dan dikhususkan utk mendaftar adsense 🙂

        2. Terlalu sedikit konten dan terlalu banyak konten akan sulit diterima adsense. Jumlah konten yg “paling” ideal adalah 30 hingga 50 konten.

        3. Terlalu tinggi trafik dan terlalu rendah trafik blog akan sulit diterima adsense. Trafik yg “paling” ideal adalah 30 hingga 100 visitor unik (visitor dari google). Dan umur blog yg “paling” ideal utk mendaftar adsense adalah 3 bulan hingga maksimal 6 bulan.

        Jika nama pernah dibanned, maka gunakan alamat yg berbeda utk daftar adsense, misal alamat tetangga, dll. Yang penting harus ada perbedaan dgn data2 mantan banned.

        Jangan lupa, setiap kali pak endang bikin akun apapun milik google, gunakan tanggal lahir yg berbeda, jgn menggunakan tgl lahir mantan banned.

        Semoga sukses dengan perjalanan adsense yg baru kelak, amin 🙂 Sambil menunggu pencerahan suhu di bawah ini 🙂

      • #11322
        Gambar GravatarAnonim
        Non-aktif

        Kabarnya baik-baik saja mba.. saya akui sejak awal Ramadhan sampai sekarang kurang aktif blogging/blogwalking, pasalnya praktis selama 2 bulan sibuk membantu anak saya melayani bisnis online busana muslim, seperti promosi, paking, dll, ditambah harus update Software RAB yang setiap 6 bulan harus diupdate. Dan sekarang ada niatan ingin serius nekuni kembali GA seperti mba Indri.

        Makasih sekali mba Indri atas jawaban yang jelas mengenai persyaratan blog, usia blog, traffik unik dst. Namun mengenai nama untuk didaftarkan masih ada yang kurang jelas.., menurut Mba Indri kalo nama pernah dibanned..bisa gunakan alamat tetangga, maksudnya nama tetap nama asli (pernah banned) kemudian pinjam alamat tetangga.. Tapi gimana nanti alamat tidak sesuai KTP. Apakah nanti alamatnya diubah sesuai KTP jika GA sudah diterima..begitu maksud mba Indri? Kalau memang begitu akan saya coba lagi mendaftar dengan menggunakan blog yang seperti dijelaskan mba Indri. Tapi kalau harus menggunakan nama dan alamat orang lain, saya sudah punya dan sudah berjalan..tp ribet pengambilan uangnya harus melibatkan orang lain yang tentunya tidak bebas seperti menggunakan nama sendiri.

        Makasih sebelumnya. Maaf ya..mba cukup merepotkan..maklum mantan banned yang kurang mengikuti perkembangan GA.

        Salam sukses!

[addtoany]
Melihat 1 pertalian (thread) balasan
  • Anda harus log masuk untuk membalas topik ini.