Email Adsense

Melihat 1 pertalian (thread) balasan
  • Penulis
    Tulisan-tulisan
    • #7392
      Gambar GravatarAnonim
      Non-aktif

      maaf mbak indri mau tanya lagi hehe

      Dulu saya pernah daftar adsense dengan email A tapi ditolak pada tahap peninjauan ke 2.

      Lalu selang beberapa bulan saya daftar lagi dengan email yang sama dan dengan blog yang sama juga.

      Di kotak email tidak ada pemberitahuan baru dari pihak adsense, tapi saya iseng login adsense menggunakan email tersebut ternyata bisa.

      Bisa kasih penjelasan kenapa bisa begitu mbak ?

      makasih sebelumnya.

    • #7395
      Gambar GravatarIndri Lidiawati
      Keymaster

      Email yang pernah didaftarkan ke adsense lalu ditolak, maka akan ditandai oleh google dan “biasanya” sulit diapprove jika didaftarkan lagi. Begitu penjelasan google yang pernah saya baca di twitter @idadsense.

      Jika kita lulus review pertama, tentu saja kita bisa login ke akun adsense. Tapi review keduanya kita tidak tahu apa bisa lulus atau tidak, karena email tersebut telah ditandai oleh google.

      Semoga saja bisa diapproved, siapa tahu ada perubahan tata cara baru dalam pendaftaran adsense sehingga email “mantan ditolak” bisa digunakan lagi mendaftar adsense, dan hal itu bisa saja terjadi 🙂

[addtoany]
Melihat 1 pertalian (thread) balasan
  • Anda harus log masuk untuk membalas topik ini.