Cara Mengetahui Kata Kunci Iklan Adsense Bersaing Tinggi

Halo juragan… Jika anda bisa mencari tahu bagaimana perayap adsense menentukan kata kunci yang memiliki persaingan lebih tinggi, maka anda bisa menentukan nice blog untuk adsense.Perlu kita tahu, jumlah persediaan iklan adsense selalu berubah dari waktu ke waktu berdasarkan banyaknya produk milik advertiser google adword yang mereka iklankan. Namun, kita bisa mengetahui kata kunci tertentu yang memiliki nilai persaingan cukup kuat.

Dengan memahami cara perayap adsense menentukan kata kunci bersaing tersebut maka kita bisa menentukan niche blog dengan membidik kata kunci yang bernilai uang untuk memaksimalkan pendapatan adsense kita. Karena berdasarkan sistem lelang google, semakin tinggi persaingan iklan yang ingin tampil di website anda maka akan semakin bagus penghasilan atau earning adsense anda.

Menurut pengamatan saya, salah satu kata kunci (keyword) yang “bersaing” adalah kata kunci yang mengandung unsur transaksi. Maksudnya adalah kata-kata yang mengandung unsur jual beli, dan sejenisnya. Kata-kata seperti itu bernilai uang, dan biasanya akan digunakan oleh perayap adsense untuk menentukan iklan yang tampil.

Perayap adsense adsense memiliki asumsi yang berbeda dengan pikiran manusia, karena perayap adsense adalah robot, sedangkan manusia adalah makhluk hidup yang punya insting yang tidak mungkin dimiliki oleh robot. Oleh karena itu secanggih-canggihnya sistem robot bekerja, namun tidak akan bisa mengalahkani kecerdasan otak manusia. Dan pada akhirnya otak manusia akan bisa menebak apa yang dilakukan oleh robot tersebut.

Sebagai contoh, jika kita mendengar suara orang berkata “roti” yang diulang-ulang, maka insting kita akan menangkap bahwa orang tersebut sedang berjualan roti atau menjajakan roti. Namun perayap adsense tidak memiliki insting seperti itu. Karena perayap adsense bukan manusia, melainkan sebuah sistem yang diprogram oleh otak manusia. Perayap adsense hanya bisa mengira-ngira pikiran anda di mesin pencari dengan ilmu pasti yang telah diprogram dan tidak bisa berspekulasi seperti otak manusia.

READ  Misteri Iklan Adsense Membayar Mahal (High CPC)

Misalnya, anda ingin membeli komputer. Lantas anda melakukan pencarian di google search dengan kata kunci “komputer”. Maka perayap adsense akan menganggap bahwa anda tidak ingin membeli komputer, tetapi hanya mencari informasi tentang teknologi komputer saja. Sehingga dengan asumsi bahwa tidak akan terjadi transaksi atau pembelian, maka google tidak menampilkan iklan untuk kata kunci komputer. Padahal sesungguhnya anda ingin membeli komputer.

Namun jika anda menambahkan kata kunci menjadi “toko komputer”, maka perayap adsense akan menganggap ada unsur transaksi atau pembelian yang mungkin anda lakukan. Dalam arti anda sedang mencari informasi di mesin pencari karena ingin membeli komputer. Maka dengan indikasi adanya unsur pembelian yang mungkin terjadi, google lantas menampilkan iklan yang berhubungan dengan toko komputer atau tempat membeli komputer.

Nah, untuk mengetahui bahwa perayap adsense memilih kata kunci yang mengandung unsur transaksi sebagai bagian untuk menampilkan iklan, bisa anda klik di bawah ini;

* Keyword “komputer
Di hasil pencarian yang anda lihat, mungkin google tidak menampilkan iklan karena menganggap anda tidak ingin membeli komputer, tetapi anda hanya ingin mengetahui informasi lebih jauh tentang teknologi komputer saja.

READ  Memacu Laju Pertumbuhan Earning Adsense Perlahan Namun Konsisten

* Keyword “toko komputer
Di hasil pencarian, pasti google akan menampilkan iklan yang berhubungan dengan solusi membeli komputer atau tempat yang menjual komputer. Karena dengan adanya tambahan kata kunci “toko komputer”, maka perayap adsense menganggap anda sedang ingin membeli komputer. Nah, disitulah letak “kata kunci bersaing” yang saya maksud di atas.

Kesimpulan;
“Cara mengetahui kata kunci bersaing” untuk menentukan niche blog adsense, anda bisa menggunakan google search dengan memasukkan kata kunci tertentu. Kata kunci apa yang lebih banyak menampilkan iklan, maka buatlah niche blog seperti itu.

Kata kunci bersaing akan mendatangkan iklan yang memiliki “angka mutu” lebih tinggi. Artinya adalah iklan yang tampil di website anda lebih mungkin untuk di-klik oleh pengguna. Daripada iklan ber-hpk/cpc tinggi tetapi memiliki angka mutu rendah, sehingga tidak ada orang yang mau klik. Anda pilih yang mana? Terserah anda 🙂

Saran: 
Namun tentunya niche blog yang anda ciptakan harus sesuai dengan pengetahuan dan kemampuan anda juga. Tujuannya agar anda bisa menulis sesuatu yang telah anda ketahui. Sehingga menulis artikel menjadi pekerjaan yang menyenangkan dan bukannya sebaliknya.

Oleh karena itu sebaiknya anda baca juga artikel di bawah ini;

Cara Menentukan Niche Blog Untuk Adsense Paling Tepat

Begitulah, semoga bermanfaat.

Gambar Gravatar
Saya hanyalah seorang blogger biasa yang ingin berbagi pengalaman kepada pembaca melalui blog ini. Ilmu yang bermanfaat harus disampaikan kepada orang lain sebelum kita kembali padaNya. Indri Lidiawati