Cara Mengambil Uang Google Adsense Versi Pembayaran Baru

Halo juragan… Berikut ini cara terbaru mengambil uang dari hasil google adsense versi sistem pembayaran baru. Perbedaannya adalah, pada versi pembayaran lama, pembayaran uang penghasilan adsense dilakukan secara langsung dari Mountain View, California. Tetapi pada sistem pembayaran baru ini pembayaran pendapatan adsense dilakukan dari kantor Google Asia Pacific Pte. Ltd.
8 Marina View, Singapura, yang diproses dari Google Ireland, Ltd., Dublin 4, Irlandia.

Postingan ini saya tulis untuk menjawab pertanyaan teman-teman yang membaca postingan sebelumnya tentang Cara Mengetahui Kode MTCN Google Adsense Terbaru 2014, tapi ternyata google merubah lagi ke sistem pembayaran yang lebih baru lagi. Dan akhirnya banyak teman-teman yang bingung serta panik karena takut uangnya hangus jika tidak segera diambil.

Padahal kita memiliki waktu selama sebulan untuk mengambil uang yang telah dikirimkan oleh google. Jika lebih dari sebulan uang tidak diambil sejak tanggal pengiriman, maka uang akan dikembalikan lagi ke google oleh pihak wertern union. Dan akhirnya uang anda mungkin akan diakumulasikan ke penghasilan bulan berikutnya lagi oleh google. Jika anda menganggap ambang pembayaran sebesar $100 itu terlalu sedikit, maka sebaiknya anda merubah setelan ambang pembayaran agar uang anda tidak buru-buru dikirim oleh google sebelum mencapai ambang pembayaran yang anda tentukan sendiri.

Pesan buat teman-teman publisher. Pastikan jaringan akun adsense anda tetap mematuhi kebijakan program adsense. Kita semua tahu bahwa mendapatkan akun google adsense itu tidak mudah. Jika sudah diterima maka harus kita jaga dengan sebaik-baiknya agar kita bisa mendapat bayaran dari google setiap bulan hanya bekerja maksimal 6 jam perhari di dalam kamar atau di depan televisi.

Kita tahu google adsense merupakan cara paling mudah mencari uang dari blog yang membantu mengentaskan pengangguran dan bisa dijadikan ladang mencari nafkah, terutama bagi ibu-ibu yang tidak memiliki keahlian apa-apa seperti saya ini yang hanya bisa menulis di blog gratis. Alhamdulillah meskipun blog ini baru saja terkena deindex google tetapi masih bisa merangkak tertatih-tatih dan mampu memberikan nafkah berkat kuasanya Allah SWT serta partisipasi dari para pembaca tercinta.

READ  Cara Agar Blog Bahasa Indonesia Sukses di Adsense

* Oke langsung saja ke topik bahasan.

Bagaimana kronologis pembayaran google adsense versi terbaru?

1. Jika pada akhir bulan ini saldo anda berhasil mencapai ambang pembayaran ($100), maka uang akan dibayarkan kepada anda 3 minggu kemudian. Berarti pembayaran akan dilakukan pada bulan berikutnya di minggu ketiga.

Pada tab Pembayaran, anda akan melihat Saldo saat ini mencapai ambang pembayaran dan tertulis Penghasilan terutang. Anda tidak akan bisa menemukan kode MTCN karena pembayaran sedang dalam proses selama 3 minggu.

2. Tiga Minggu kemudian anda akan mendapat kiriman email dari google bahwa uang anda telah dibayarkan, tetapi anda tetap tidak bisa melihat kode MTCN karena pembayaran sedang dalam proses akhir. Anda akan melihat di laporan Saldo saat ini pada bagian deskripsi tertulis Pembayaran dilakukan. Artinya pembayaran masih dilakukan dan anda harus menunggu sehari lagi.

3. Besoknya anda akan melihat pada Saldo saat ini ada tulisan berisi link aktif: Pembayaran otomatis: Western Union. 345728xxx. Status: Telah diberikan. Maka silakan diklik link tersebut.

4. Anda akan diarahkan ke tab baru dan berisi rincian pembayaran seperti gambar di bawah ini.

Klik gambar untu memperbesar

Bagaimana cara mengambil uang di western union?

1. Pertama anda harus mencatat rincian pembayaran di kertas kecil.

Yang dicatat adalah:

READ  Ingin Dapat Puluhan Ribu Dollar Dari Adsense? Jangan Pikirkan Earning

a. Kode MTCN (terdiri dari 10 digit angka)
b. Nama pengirim (Sender) :

Google Asia Pacific Pte. Ltd.
8 Marina View
Asia Square 1 #30-01
Singapore 018960

c. Jumlah uang (dalam USD)

Itu saja!

2. Siapkan KTP asli dan 1 lembar fotocopy atas nama penerima pembayaran.

3. Pada jam kerja pergilah ke kantor Western Union yang tersebar dimana-mana. Saya biasanya mengambil di Kantor Pos dan Pegadaian karena paling dekat dengan rumah saya. Anda juga bisa mengambil di BRI yang ada western unionnya (tidak semua BRI memiliki western union). Tetapi kalau kantor pos dan pegadaian pasti ada western unionnya.

4. Sampaikan kepada pak pos atau petugas kasir bahwa anda ingin mengambil uang dari western union. Maka anda akan diberi lembaran kertas western union dan silakan diisi dengan catatan yang telah anda simpan di kertas kecil tadi.

5. Setelah selesai mengisi lalu serahkan ke pak pos form western union beserta KTP asli dan fotocopy, kemudian tunggulah pak pos menghitung uang anda.

6. Terimalah uang dari pak pos dan tandatanganilah surat tanda terima yang diberikan pak pos dan selesai. Setelah itu jangan lupa anda mampir ke warung dulu untuk makan sate kambing setengah matang sebelum pulang ke rumah agar semangat ngeblog bertambah ganas.

Sekian dulu informasi yang bisa saya bagikan ke teman-teman, semoga bermanfaat dan jangan lupa baca juga Cara Mengetahui Postingan Mana Yang Pandai Menghasilkan Klik Adsense.

Gambar Gravatar
Saya hanyalah seorang blogger biasa yang ingin berbagi pengalaman kepada pembaca melalui blog ini. Ilmu yang bermanfaat harus disampaikan kepada orang lain sebelum kita kembali padaNya. Indri Lidiawati