Apakah website toko online bisa digunakan untuk menampilkan iklan google adsense? Kenapa tidak! Bisa saja kita memasang iklan adsense di toko online dan hal itu tidak melanggar kebijakan program adsense asalkan produk-produk yang kita tawarkan sesuai TOS adsense dan tidak melanggar hukum maupun scam. Tapi kita juga harus melihat untung ruginya jika memasang adsense di toko online dan jangan hanya asal pasang saja.
Sebelumnya marilah kita simak sekilas penjelasan berikut ini mengenai toko online. Toko online adalah sebuah situs web yang berisi produk-produk yang sedang dijual secara online di internet. Misalnya, website yang digunakan untuk berjualan pakaian (celana, kemeja, jaket, dll), berjualan aneka sepatu dan sandal, berjualan kamera dan handphone, berjualan properti (perumahan, ruko, bangunan, dll) dan berbagai produk lainnya.
Jika anda ingin berjualan di internet tetapi tidak memiliki website, anda juga bisa menggunakan website komunitas. Caranya silakan baca di Cara Beriklan Gratis di Internet Tanpa Memiliki Website.
Toko online harus terlihat rapi, jelas, mudah dinavigasi, dan bisa dipercaya. Pengunjung harus yakin bahwa produk-produk tersebut benar adanya dan bukannya fiktif. Toko online harus mampu meyakinkan pembeli bahwa mereka tidak tertipu. Oleh karena itu perlu adanya info kontak, profil pemilik shop, akun facebook, dan data-data lain yang menunjang pembeli bisa percaya. Ini termasuk salah satu faktor penting penunjang kesuksesan bisnis online anda.
Di toko online kita memajang produk-produk yang kita tawarkan kepada pengunjung. Semua produk adalah milik kita dan tidak boleh ada produk milik orang lain yang ikut berpromosi di website kita.
Nah, sekarang pertanyaannya adalah:
Bagaimana jika ada iklan adsense di toko online milik kita?
Tentu saja hal itu akan menjadi satu masalah baru. Iklan adsense akan menjadi saingan bagi produk kita sendiri. Kita bekerja keras mengoptimalkan trafik website untuk mendapatkan pengunjung sebanyak-banyaknya, dan setelah kita mendapat banyak visitor ternyata mereka kita arahkan ke website milik orang lain yang menjual produk serupa dengan kita.
Maka disinilah pertanyaan itu akan terjawab. Jadi menurut saya website toko online tidak cocok untuk memasang iklan adsense maupun iklan lain yang menjual produk serupa. Karena hal itu sama dengan mendatangkan saingan berat bagi kita dan sanggup mengurangi omzet penjualan bagi produk kita sendiri.
Website toko online tetaplah toko online. Pertahankanlah agar setiap pengunjung tetap konsentrasi dengan produk kita. Jika isi toko online kita hanya berisi barang-barang milik kita sendiri, maka niscaya omset penjualan akan terus naik. Jangan tergoda memasang iklan milik orang lain di website toko online milik kita dan tetaplah konsisten serta serius, maka niscaya toko online anda akan sukses pada akhirnya.
Note:
Untuk memasang iklan adsense anda harus memiliki website tersendiri. Misalnya: situs berita, atau blog yang berisi info pariwisata, alam, satwa liar, hiburan, teknologi, tips kesehatan, tips blogger, dan bahkan blog buku harian juga bisa digunakan untuk optimasi adsense.
( i ) Gunakan Google Adwords
Jika anda ingin mendapatkan pembeli yang sesungguhnya, maka promosikan toko online anda menggunakan Google Adwords. Dijamin anda akan mendapatkan pengunjung bertarget, artinya pengunjung yang datang adalah orang yang memang ingin membeli produk anda.
^^ Sekian dulu informasi yang bisa saya bagikan ke teman-teman hari ini dan semoga bermanfaat. Jangan lupa baca juga Cara Berjualan di Internet Paling Mudah Dengan Toko Online.