Kegembiraan Dan Kebahagiaan Yang Selalu Dirasakan Oleh Pemilik Blog

Mengelolah website seperti blog merupakan sebuah Profesi yang bisa menghasilkan uang.Membuat dan mengelolah blog membutuhkan ilmu,hanya orang – orang yang tekunlah yang lebih banyak berhasil dalam dunia Blogging.

Walaupun diawal – awal kita mengalami kesusahan dalam mengelolah blog, bak ibarat pepatah berakit – rakit kehulu berenang – renang ketepian, bersakit sakit dahulu senang kemudian.Begitupun dalam ngeblog kita juga akan mengalami yang namanya kegagalan dan susah payah dalam membangun blog , tetapi pada akhirnya anda gembira dan bahagia karena apa yang anda harapkan sudah terwujud.

blogger-gembira

Simak juga Bagiku Blog Seperti Sebuah Stasiun Televisi, Benarkah? Atau Hanya Sekedar Imajunasiku Saja!?

Pada artikel singkat ini saya mencoba menuliskan beberapa kegembiraan yang dirasakan oleh pemilik sebuah blog :

  1. PERMOHONAN ADSENSE DI TERIMA FULL APPROVE

Banyak para blogger yang berlomba – lomba dalam mendaftarkan blognya ke Google Adsense sebagai Penayang Iklan.Banyak juga blog – blog yang tumbang alias belum diterima sebagai penayang iklan Google adsense.Menjadi penayang iklan google adsense seperti sebuah harapan dan prestasi tersendiri buat pemilik blog.

Nah betapa gembirannya dan bahagianya  para pemilik blog yang permohonan adsense nya diterima full Aprrove.Saya rasa kebahagian mereka menjadi semangat yang tinggi dalam mengelolah blognya.

Ungkapan bahagia mereka ada yang ditunjukkan melalui sebuah tulisan,mungkin juga ada yang jingkrak – jingkrak dirumah saking bahagianya.Yang jelas hari itu mereka sangat gembira dan bahagia karena perjuangan selama ini mereka sudah ada hasilnya.

  1. PAY OUT ADSENSE PERTAMA DAN SETERUSNYA BERHASIL DENGAN SUKSES

Sampai pada level pay out penghasilan adsense, juga merupakan perjalanan yang cukup panjang.Apalagi pay out adsense pertama, harus menunggu kode Verifikasi PIN dahulu,penghasilan perbulan dari awal – awal pertama masih terlalu kecil dan permasalahan – permasalahan lainnya.

Tetapi semua permasalahan tersebut tidak akan terasa lagi jika anda sudah berhasil dan menikmati pay out adsense anda.Saya rasa semangat anda akan bertambah menjadi berlipat – lipat karena usaha keras anda sudah membuahkan hasilnya.

  1. BLOG RAMAI PENGUNJUNG

Kebahagiaan selanjutnya yang dirasakan oleh pemilk blog adalah jika blognya ramai pengunjungnya.Betapa tidak bahagia sebab jumlah pengunjung yang tinggi menandakan bahwa blog tersebut sangat dibutuhkan dan digemari.Tentu saja hal ini merupakan kebahagiaan dan kepuasan tersendiri bagi pemilik blog.

  1. MEMILIKI TAMPLATE DAN DOMAIN BARU

Memiliki tamplate baru sama halnya memiliki baju baru,dengan sukses menguji coba dan memakai tamplate baru maka membuat kita sebagai pemilik blog jadi senang dan gembira.Begitupun dengan memiliki Domain baru, apalagi domain yang anda sukai dan diinginkan bisa di beli dengan harga murah pastilah membuat hati anda gembira dan bahagia.

Mungkin masih banyak lagi hal – hal yang bisa membuat para pemilik blog menjadi gembira dan berbahagia. Demikianlah artikel singkat ini dibuat semoga bermanfaat, jika ada kesalahan, kekurangan pada ide dan penulisan saya mohon maaf. Jangan lupa baca juga Dahsyatnya Blog Jenis Gado-Gado Dalam Menjaring Ribuan Pengunjung.

Posting pada Tak Berkategori
Gambar Gravatar
Profesional AuthorShip

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *