Hati-hati! Ternyata Petir Bisa Menjadi Penyebab Sakit Kepala Lho!

Salah satu penyakit ini tentu akan mengganggu kegiatan Anda menjadi terhambat, dan akhirnya tertunda. Yap, sakit kepala! Rasa pening yang tiba-tiba terjadi, menyebabkan seseorang menjadi lebih sulit untuk bisa berkonsentrasi, dan akhirnya, malah pekerjaan menjadi berantakan, tak terurus sama sekali.

Tidak sedikit yang menjadi penyebab salah satu penyakit ini. Salah satunya bisa terjadi karena adanya petir. Baca juga Kunyit Ternyata Bermanfaat Meningkatkan Kemampuan Otak dan Daya Ingat.

sakit-kepala

Berdasarkan hasil studi terbaru yang telah dilakukan, menyatakan jika ternyata, petir ini memiliki kaitannya dengan peningkatan resiko sakit kepala dan juga migrain. Sebelumnya, penelitian ini telah dilakukan oleh ilmuwan-ilmuwan yang berasal dari University of Cincinnati.

Pada studi ini, juga ditemukan adanya fakta, jika saat petir yang menyambar sekitar kurang lebih 40 (empat puluh) km dari tempat seseorang berada, maka, nantinya para penderita sakit kepala kronis akan mengalami terjadinya peningkatan resiko sakit kepala, bahkan hingga 32 persen, dan peningkatan hingga 28 persen untuk migrain.

Pada peneliti telah menggunakan suatu metode matematika, untuk bisa mengetahui, apakah memang benar, petir ini menjadi salah satu penyebab frekuensi sakit kepala yang menjadi meningkat, atau malah ada faktor lain yang masalahnya berkaitan dengan terjadinya dari badai petir.

Lebih lanjut lagi, di dalam penelitian ini, dijelaskan juga jika petir memang mempunyai dampak yang bisa dikatakan cukup unik terhadap terjadinya sakit kepala.

Gelombang elektromagnetik yang telah dipancarkan oleh petir ini, ternyata setelah diteliti lebih dalam, bisa memicu terjadinya resiko sakit kepala pada seseorang.

Tidak hanya itu saja, petir juga ternyata menghasilkan suatu peningkatan polusi udara, seperti halnya ozon, dan nantinya juga bisa menyebabkan pelepasan spora jamur, dan inilah yang menjadi penyebab lain seseorang bisa mengalami migrain pada dirinya.

Jika kita rasakan, memang petir ini datangnya tiba-tiba, dengan suara yang menggetarkan dan cahaya yang sekilas tampak menakutkan sebelum datangnya petir. Suaranya sangat keras, dan membuat kita takut.

Nah, maka, selesaikan dulu kerjaan Anda atau tugas Anda, entah itu aktivitas atau pekerjaan yang tertunda, sebelum badai petir melanda. Karena, jika badai petir melanda dan tiba-tiba membuat Anda menjadi sakit kepala, maka, masalah tidak akan beres, dan akhirnya, pekerjaan dianggurkan.

Jangan lupa baca juga Awas, Bahaya Penggunaan Botol Plastik Ternyata Sangat Menakutkan!

Posting pada Tak Berkategori
Gambar Gravatar
Seorang Perawat Situs

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *